preloader
INnovation

Dokumen Tema Inovasi

Dokumen Tema Inovasi adalah dokumen yang tersusun sebagai landasan/referensi riset TRL 7-9, yang tersusun berdasarkan dari tantangan inovasi global, inovasi nasional dan tantangan inovasi di perguruan tinggi. Dalam potensi dan tantangan inovasi di perguruan tinggi terdapat rencana inovasi unggulan yang dikembangkan dalam skema penelitian. Dalam penelitian inilah tingkat TRL disiapkan.

 

Urusan Inovasi Direktorat Bandung Techno Park memiliki program Hibah Inovasi yang berperan untuk mendorong hasil inovasi para akademisi Telkom University untuk siap memasuki tahap komersialisasi. Hibah Inovasi Bandung Techno Park ini bertujuan untuk dapat:

  1. Membantu meningkatkan tingkat kesiapan teknologi (TRL/TKT) produk hasil inovasi para inovator di lingkungan Universitas Telkom agar dapat diterapkan pada lingkungan Industri, Pemerintah, dan Komunitas yang membutuhkan
  2. Mendorong komersialisasi hasil inovasi teknologi di lingkungan Universitas Telkom
  3. Menghasilkan produk inovasi yang menjawab kebutuhan Industri, Pemerintah, dan Komunitas terkait.

 

Hibah Inovasi Bandung Techno Park terdiri dari 2 jenis, yaitu Hibah Inovasi Komersialisasi Produk Unggulan dan Hibah Inovasi Tematik. Hibah Inovasi Komersialisasi Produk Unggulan merupakan skema lanjutan lintas program yang berasal dari direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPM) Universitas Telkom di mana produk yang telah dihasilkan minimal pada TRL 5 dan berfokus pada peningkatan TRL yang dapat diterapkan pada lingkungan sebenarnya (TRL 7-9). Skema ini bersifat invitasi dari judul penelitian terapan dan pengembangan yang direkomendasikan oleh PPM. Sedangkan Hibah Tematik merupakan hibah untuk pengembangan produk dan kajian pasar untuk inovasi yang menitikberatkan pada kebutuhan pasar, industri, pemerintah, dan komunitas.

 

Hibah Tematik menawarkan dua skema hibah, yaitu untuk pengembangan produk dan kajian pasar. Adapun dengan kedua skema tersebut, mitra industri menawarkan langsung tema atau topik riset untuk Pengembangan Produk dan topik inovasi untuk Kajian Pasar melalui Bandung Techno Park. Tema-tema inovasi yang ditawarkan sangat beragam, mulai dari traceability, device design, metaverse, electronic vehicle, product quality, smart bag, hingga modern train.

Tema-tema inovasi yang ditawarkan untuk innovator merupakan hasil dari kunjungan industri dan industrial gathering yang membahas terkait tantangan dan hambatan yang dialami oleh industri. Tema-tema tersebut dikumpulkan lalu dimasukkan ke dalam Dokumen Tema Inovasi 2023 sebagai Referensi Riset TRL 7-9. Dokumen Tema Inovasi 2023 sebagai Referensi Riset TRL 7-9 ini telah tersusun untuk memotivasi dan sebagai pedoman perguruan tinggi manapun, khususnya riset TRL 7-9

Inovasi

Dokumen Tema Inovasi

Dokumen Tema Inovasi 2023 sebagai Referensi Riset TRL 7-9 dapat diunduh pada link berikut:

https://bit.ly/DokumenTemaInovasi2023