Deskripsi
“Dino Thesaurus” merupakan game tentang petualangan Dino yang diutus oleh The Saurus untuk mengembalikan kata-kata yang telah dicuri oleh Word Thief. Pencurian kata yang dilakukan oleh para Word Thief membuat The Saurus murka dan menurunkan para Dino agar thesaurus dapat kembali menjadi komplit seperti sedia kala. Kata-kata yang telah dicuri oleh pencuri kata tersebar hingga ke berbagai pelosok negeri.