Deskripsi
Dian Display Type terinspirasi dari bentuk bangunan Bioskop Dian yang terletak di kawasan Alun-Alun Kota Bandung tepatnya di Jl. Dalem Kaum No.58 Kota Bandung. Bangunan ini memiliki gaya arsitektur Art Deco yang sangat populer pada masanya di saat bangunan ini didirikan pada tahun 1925. Selain dari bentuk bangunan prancangan desain huruf ini juga mengadaptasi Tulisan-Tulisan pada bangunan yang berada di sepanjang Jalan Asia Afrika Kota Bandung.