Deskripsi
Pembelajaran daring adalah salah satu metode pembelajaran yang diterapkan oleh banyak institusi pendidikan. Salah satu implementasinya adalah Ujian Kecakapan Bahasa Inggris (English Proficiency Test atau EPT) secara daring dengan menggunakan Moodle LMS sebagai platform ujian. Namun, dalam praktiknya, beberapa kecurangan masih terjadi. Ditambah lagi banyaknya jumlah peserta dalam satu sesi ujian dengan jumlah pengawas yang terbatas membuat analisis data dan deteksi awal kecurangan menjadi sulit. Menyadari masalah ini, maka dibuatkan sebuah aplikasi analisis log yang akan membuat proses deteksi kecurangan dapat dilakukan di awal dan prosesnya bisa lebih cepat. Aplikasi ini dapat mendeteksi kecurangan dalam ujian EPT daring secara real-time dengan menggunakan data log dari aplikasi Moodle sebagai sumber datanya. Aplikasi ini dapat mengakuisisi data, mendeteksi kecurangan, dan membuat laporan/notifikasi kepada pengawas dengan baik. Fungsi-fungsi ini menunjukkan kemampuan aplikasi log analyzer ini untuk memperkuat keamanan ujian EPT daring.