Aplikasi tumbuh kembang balita | BTP
HAK CIPTA

Aplikasi Tumbuh Kembang Balita

Founder: Muhamad Irsan
Telkom University Bandung
15 April 2025
Default Image

Deskripsi

Penelitian ini memiliki relevansi yang signifikan dalam mengatasi tantangan pemantauan tumbuh kembang balita secara efektif dan efisien. Penerapan Kartu Menuju Sehat berbasis aplikasi mobile menggambarkan respons inovatif terhadap kebutuhan masyarakat modern yang semakin terhubung secara teknologi. Dalam era digital, ketersediaan informasi secara real-time dan kemudahan akses menjadi kunci dalam memastikan perkembangan optimal anak-anak. Melalui pendekatan campuran, penelitian ini akan memberikan pandangan yang mendalam tentang efektivitas, kepuasan pengguna, dan dampak penerapan Kartu Menuju Sehat digital pada pemantauan kesehatan balita. Penggunaan teknologi aplikasi mobile sebagai basis Kartu Menuju Sehat melibatkan penerapan teknologi informasi dan komunikasi terkini. Aplikasi ini memungkinkan para orang tua atau wali untuk dengan mudah mencatat, mengakses, dan menganalisis data pertumbuhan dan perkembangan anak secara cepat dan akurat. Teknologi mobile juga memfasilitasi pengiriman notifikasi dan pengingat untuk vaksinasi dan kunjungan medis anak. Melalui pendekatan kualitatif dan kuantitatif, penelitian ini akan menggali secara mendalam bagaimana teknologi ini mengubah cara pemantauan tumbuh kembang balita dilakukan dan memberikan dampak pada tingkat partisipasi dan kesadaran orang tua. Penelitian ini mampu memberikan wawasan berharga bagi penyedia layanan kesehatan dan pemangku kepentingan terkait. Hasil penelitian akan memberikan kontribusi dalam pengembangan aplikasi mobile dan website yang lebih efektif dalam meningkatkan pemantauan tumbuh kembang balita, serta memberikan panduan bagi upaya serupa di berbagai wilayah puskemas Tangerang Selatan atau masyarakat lainnya yang ingin mengadopsi teknologi serupa. Selain itu, penelitian ini juga akan membantu memahami hambatan dan tantangan yang mungkin timbul dalam implementasi teknologi ini serta menyediakan kerangka kerja untuk pengembangan lebih lanjut guna mencapai pemantauan tumbuh kembang balita yang lebih optimal dan holistik

Logo
Bandung Techno Park (BTP) is a center for innovation, business incubation, and technology development located within the Telkom University area in Bandung. BTP serves as a bridge between universities, industries, and the government to foster the creation of startups, applied research, and market-ready technology products. Its facilities include coworking spaces, incubation programs, and business mentoring to support Indonesia’s innovation ecosystem.
Social Media
3
Live Chat
Welcome to MyBTP SuperApps

Type the number or click the option to navigate to your desired menu.

Please choose a menu option below:
1. BTP Profile
2. Solution & Technology Transfer
3. Business Incubation
4. Tenant & Support Services
5. Partnerships
6. Contact Us!