Deskripsi
Motif balon udara panas dipilih sebagai simbol kebebasan, petualangan, dan harapan. Dalam karya ini, balon udara menjadi representasi dari semangat menjelajahi dunia dengan jiwa yang ringan dan penuh impian. Tema ini dianggap merepresentasikan segala hal cita cita dan harapan para siswa siswi ponpes binaan yang mengikuti pelatihan dalam pengembangan keterampilan sehingga kedepannya mereka dapat memiliki keberanian untuk naik tinggi dan melihat hidup dari sudut pandang yang lebih luas. Motif Balon udara diwujudkan dalam bentuk beads work pada aksesori fashion dengan konsep monocrom, memadukan teknik jahit tangan dengan manik-manik mutiara sintenis yang memberikan kesan mewah, lembut, dan simple.