Aplikasi Prediksi Usia Simpan Beras Dengan Neural Network | BTP
HAK CIPTA

Aplikasi Prediksi Usia Simpan Beras Dengan Neural Network

Founder: Wawa Wikusna
Telkom University Bandung
07 July 2021
Default Image

Deskripsi

Aplikasi yang dibangun merupakan alat berupa web apps/program yang dapat mengklasifikasikan kualitas beras kedaluwarsa atau tidak kedaluwarsa sekaligus memprediksi usia penyimpanan beras. Aplikasi yang dibangun menggunakan menggunakan algoritma neural network berbasis electronic nose dataset sebagai alat bantu sensor untuk penciuman beras. Sensor yang digunakan dalam dataset adalah sensor MQ135, MQ2, MQ3, MQ4, MQ5, MQ6, MQ7, MQ8, MQ9, Temperature (Suhu), dan Humidity (Kelembapan).sampel beras direkam selama 25 minggu dengan total keseluruhan data berjumlah 48.486. Sampel beras yang digunakan dalam penelitian ini adalah IR-64 dengan beras 5 KG. Dataset hasil penciuman dari electronic nose terhadap beras akan diproses oleh machine learning dengan algoritma neural network. Dalam memproses machine learning digunakan bahasa pemrograman python. Hasil dari aplikasi ini lebih akurat dibandingkan metode yang ada terkait dengan prediksi usia simpan beras secara konvensional menggunakan direct method yaitu sampel beras diuji dengan mencium beras menggunakan indra penciuman manusia untuk memprediksi kualitas dan berapa lama usia simpan beras. Dengan direct method, terkadang hasil yang didapat kurang akurat karena mengandalkan indra penciuman manusia yang dapat dipengaruhi oleh kesehatan tubuh manusia yang melakukan pengujian.

Logo
Bandung Techno Park (BTP) is a center for innovation, business incubation, and technology development located within the Telkom University area in Bandung. BTP serves as a bridge between universities, industries, and the government to foster the creation of startups, applied research, and market-ready technology products. Its facilities include coworking spaces, incubation programs, and business mentoring to support Indonesia’s innovation ecosystem.
Social Media
3
Live Chat
Welcome to MyBTP SuperApps

Type the number or click the option to navigate to your desired menu.

Please choose a menu option below:
1. BTP Profile
2. Solution & Technology Transfer
3. Business Incubation
4. Tenant & Support Services
5. Partnerships
6. Contact Us!