Deskripsi
Invensi ini merupakan sistem monitoring kualitas air pada berbagai kedalaman dengan menggunakan empat sensor sebagai parameter kualitas air dan sensor tekanan air untuk mengukur posisi kedalaman, berbasis Internet of Things (IoT). Parameter kualitas air yang digunakan dalam sistem ini meliputi oksigen terlarut, suhu, pH, dan kekeruhan air. Sistem ini terdiri dari tiga subsistem utama yang saling berhubungan, yaitu Unit Submersibel, Unit Terapung, dan Aplikasi User Interface. Unit Submersibel berfungsi untuk mengambil data kualitas air pada kedalaman tertentu dan mengirimkan hasil pengukuran tersebut ke Unit Terapung. Data yang diterima oleh Unit Terapung kemudian diteruskan ke Aplikasi User Interface melalui komunikasi nirkabel. Selain itu, Unit Terapung juga berperan dalam mengatur kedalaman Unit Submersibel dan menambahkan data lokasi pengukuran. Aplikasi User Interface menyimpan hasil, lokasi, dan waktu pengukuran pada Penyimpanan Berbasis Awan. Pengguna dapat melihat hasil pengukuran serta memasukkan kedalaman pengukuran yang diinginkan melalui Aplikasi User Interface.