Deskripsi
Kemunculan kasus pertama pandemi Covid-19 di Indonesia pada bulan Maret 2020 lalu, memiliki dampak yang sangat besar pada perekonomian di Indonesia. Baik perusahaan besar maupun perusahaan kecil sama-sama mengalami penurunan pendapatan pada perusahaannya. Karena hal tersebut, tak sedikit perusahaan-perusahaan yang memangkas sebagian karyawan sebagai salah satu cara agar perusahaan tersebut dapat tetap bertahan. Yuli, seorang ibu rumah tangga yang juga merangkap sebagai karyawan di suatu perusahaan pun menjadi salah satu korban PHK akibat pandemi Covid-19 tersebut. Pemangkasan tersebut berpengaruh pada hilangnya mata pencaharian utamanya. Di tengah ekonomi yang menurun juga psikologis yang mulai terganggu, ia harus tetap mencari cara untuk bisa beradaptasi serta coba menghadapi situasi dan kondisi saat ini dengan lapang dada. Hingga pada akhirnya, usaha yang ia lakukan mengantarkannya pada suatu keajaiban dimana dia terpilih sebagai satu-satunya karyawan yang diberi kesempatan untuk bekerja kembali di perusahaan yang sempat mem-PHK-nya diantara karyawan yang terkena PHK lainnya.