Deskripsi
Video ini merekam rangkaian pelatihan yang diselenggarakan untuk membekali perangkat desa dan masyarakat dengan pengetahuan tentang cara memposisikan desa sebagai destinasi wisata unggulan. Terdapat penjelasan mengenai identifikasi potensi unik Desa Mekarmaju, seperti kerajinan besi dan keindahan alamnya, serta cara memanfaatkannya untuk menarik minat wisatawan. Video ini juga menampilkan sesi praktik pembuatan konten website yang efektif, mulai dari penulisan deskripsi, pengambilan foto dan video yang menarik, hingga cara mengoptimalkan konten agar dapat menjangkau lebih banyak pengunjung di internet