Deskripsi
Desain karakter yang diangkat dalam perancangan karakter yang dapat menyampaikan kesejahteraan hewan terdiri dari sebuah keluarga petani dan luwak. Karakter yang dirancang, ditujukan untuk target audiens perempuan maupun laki-laki kelompok anak-anak hingga awal remaja usia 6-12 tahun. Setiap karakter memiliki tujuan dan saling melengkapi peran satu sama lain dalam membentuk cerita yang kokoh untuk menyampaikan pesan berupa pentingnya menjaga kesejahteraan hewan dan hidup berdampingan. Karakter dirancang secara dua dimensi yang terdiri dari karakter utama yaitu Jaka sebagai anak, dan Anak Luwak dan karakter pendukung yaitu Pak Hamdan sebagai bapak, Bu Kartika sebagai ibu, dan Ibu Luwak.