Deskripsi
Aplikasi ini dibuat untuk membantu para Kader Rumah Data Kependudukan (RDK) dalam mengelola data kependudukan di Kelurahan Cipamokolan Kecamatan Rancasari Kota Bandung yang diperlukan untuk mendukung program pemerintah khususnya Keluarga Berencana. Data yang dikelola meliputi data keluarga, usia, pendidikan, hubungan keluarga, status disabilitas, status sekolah dan data KB. Melalui aplikasi ini, pihak RW dan Kelurahan dapat memonitor banyaknya dan kelompok balita, remaja, pasangan usia subur, lansia, ibu hamil, disabilitas dan status KB.