Deskripsi
Mahkota Pinang terinspirasi dari budaya Kota Pangkalpinang. Bentuk yang menjadi inspirasi utama yaitu Mahkota Pangkalpinang yang disebut Paksian dan Pohon Pinang. Kedua hal tersebut memiliki maknanya masing-masing. Paksian melambangkan keanggunan, kemewahan serta keramah-tamahan masyarakat Kota Pangkalpinang kepada pendatang. Sedangkan Pohon Pinang melambangkan asal usul nama (toponim) dan sejarah Pangkalpinang serta kemauan kuat masyarakat Pangkalpinang untuk selalu menjaga hubungan antar sesama manusia dengan alam dan dengan sang pecipta.