Deskripsi
Karya meramorph ini memvisualisasikan perpindahan bentuk geometri lingkaran menuju bentuk kepiting. Menggambarkan bahwa setiap kehidupan pasti melalui suatu proses. Baik itu proses pertumbuhan fisik, emosional, pemikiran dan lain-lain yang awalnya mentah menjadi suatu hal yang matang. Teknik pewarnaannya menggunakan konsep warna analogus perpindahan dari warna hijau ke kuning yang dicampur dengan warna monokrom abu. Memberi kesan yang tenang dengan kontras yang halus. Dibuat sedemikian rupa sehingga bisa menjadi satu-kesatuan karya yang dinamis, seimbang, berkontras dan memiliki irama.