Deskripsi
Dinas Kesehatan Kabupaten Sumenep mengembangkan Aplikasi HomPIMPA sebagai sistem Rekam Medis Elektronik (RME) untuk meningkatkan efisiensi layanan kesehatan. Namun, berdasarkan studi awal, ditemukan sejumlah kendala yang mempengaruhi kepuasan pengguna dalam mengakses layanan aplikasi. Untuk mengidentifikasi aspek yang perlu diperbaiki, penelitian ini menganalisis kualitas layanan aplikasi menggunakan pendekatan E-Service Quality (EServqual) dan Importance Performance Analysis (IPA). Dimensi yang dievaluasi meliputi Efficiency, Fulfillment, Reliability, Security, Responsiveness, Compensation, dan Contact. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner kepada 354 pengguna dengan skala Likert sebagai alat ukur. Hasil analisis menunjukkan bahwa seluruh atribut mengalami gap negatif, menandakan adanya ketidaksesuaian antara harapan dan persepsi pengguna. Selain itu, metode IPA mengidentifikasi enam atribut dalam kuadran I yang membutuhkan prioritas perbaikan, yaitu SA1, SA2, SA3, SA4, SA7, dan SE3. Berdasarkan temuan tersebut, disusun dokumen rekomendasi perbaikan yang berfokus pada peningkatan keandalan sistem, keamanan data, serta responsivitas layanan aplikasi. Dokumen ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi pengembang dan pemangku kepentingan dalam mengoptimalkan layanan Aplikasi HomPIMPA sehingga lebih sesuai dengan kebutuhan pengguna.