Deskripsi
Aplikasi Sistem Monitoring Antrian pada Rumah Sakit ini dirancang untuk memberikan solusi terhadap permasalahan antrian yang sering dihadapi oleh pasien, khususnya di bagian poli dokter dan farmasi. Dengan meningkatnya jumlah pasien, waktu tunggu menjadi salah satu masalah utama yang berdampak pada kualitas pelayanan. Aplikasi ini bertujuan untuk meminimalkan ketidaknyamanan pasien dengan menyediakan informasi real-time terkait antrian dan estimasi waktu tunggu, sehingga pasien dapat memanfaatkan waktu mereka secara lebih efisien. Melalui aplikasi ini, pasien dapat melakukan pemantauan antrian tanpa harus berada di rumah sakit, sekaligus menerima notifikasi saat giliran mereka hampir tiba. Fitur notifikasi ini diharapkan dapat mengurangi kejenuhan pasien saat menunggu dan memberikan fleksibilitas dalam aktivitas harian mereka. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan pengelolaan data pasien dan antrian secara digital, sehingga rumah sakit dapat lebih mudah mengelola layanan dengan cepat dan tepat.