Deskripsi
Modul Mapping SDG dan Produk pada backend Dashboard Inovasi dikembangkan menggunakan framework Laravel untuk mendukung pemetaan produk terhadap tujuan SDG. Hasil implementasi menunjukkan bahwa penggunaan Laravel mempermudah pengelolaan data dan memastikan kehandalan sistem dalam mengelola informasi SDG dan produk secara terstruktur. Modul ini berhasil menerapkan fungsionalitas CRUD secara efisien dan responsif, memungkinkan pengguna untuk menambah, mengambil, memperbarui, dan menghapus data dengan mudah, Pengujian sistem dilakukan melalui pendekatan blackbox testing untuk memastikan bahwa setiap fitur berfungsi sesuai spesifikasi. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem dapat menangani berbagai jenis permintaan API (GET, POST, PUT, DELETE) dengan respons yang konsisten dan akurat. Selain itu, dilakukan pengukuran waktu respons untuk menilai efisiensi setiap permintaan API, yang rata-rata berada di bawah 200 ms, menunjukkan performa yang memadai dalam pengelolaan data SDG dan produk, Stress testing juga dilaksanakan untuk mengevaluasi stabilitas sistem di bawah beban tinggi, dengan hasil yang menunjukkan sistem mampu mempertahankan kestabilan meskipun ada peningkatan permintaan. Dari hasil pengujian ini, sistem memiliki throughput yang stabil dan kecepatan transfer data yang memadai, dengan variasi waktu respons yang wajar. Berdasarkan evaluasi ini, modul ini dinilai dapat memenuhi kebutuhan dalam mengelola dan memantau kontribusi produk terhadap pencapaian SDG.