Deskripsi
Seni Kolase berupa mood board inspirasi warna ini mengangkat suatu tempat sebagai inspirasi warna. Tempat-tempat yang dijadikan lokasi foto merupakan tempat-tempat yang pernah dikunjungi oleh pencipta seni kolase, yang tentunya memberikan suatu kenangan tersendiri. Pemandangan alam maupun bangunan dan artefak yang menjadi ciri khas tempat tersebut memiliki nuansa warna dan tone berbeda-beda pada setiap tempat, dan dapat dijadikan palet warna yang unik dan mencirikan tempat tersebut. Palet warna ini terinspirasi dari Royal Palace yang merupakan kompleks istana raja di Phnom Penh.. Palet warna yang tercipta ini dapat dijadikan identitas warna tempat tersebut, dan dapat diaplikasikan ke dalam berbagai desain kontemporer seperti desain poster/ banner/ billboard, logo daerah, sign system di area tersebut, dan lain-lain