Deskripsi
Sistem Informasi Kegiatan Kursus di Hikari Bridge dengan nama HIBICO (Hikari Bridge Core) ini dibuat untuk membantu lembaga kursus Hikari Bridge dalam mengelola transaksi administrasi dan keuangan kegiatan kursus dan kegiatan daycare di Hikari, dengan user dari pihak Hikari dan juga orangtua siswa SIKARIB ini memiliki fitur yang lengkap, yang terdiri dari fitur pendaftaran siswa, pembayaran kursus, pemilihan kelas, penjadwalan kelas, penjadwalan guru, presensi guru, pembelian peralatan, pengelolaan daycare mulai dari pendaftaran siswa, jenis kegiatan anak, keterlambatan (overtime), pengelolaan modul kursus, penggajian, dan penyusunan laporan keuangan sesuai siklus akuntansi dimulai dari jurnal, buku besar, dan laporan laba rugi. Aplikasi dibangun menggunakan database my SQL, dengan PHP untuk pengodean, dan Laravel untuk framework. Pengujian Blackbox digunakan untuk memvalidasi menu-menu dalam aplikasi SIKARIB ini.