Deskripsi
Aplikasi Aksara sunda menggunkan Augmented Reality (AR) adalah sebuah aplikasi pembelajaran aksara Sunda berbasis android untuk sekolah menengah pertama. Aplikasi yang menggunakan teknologi Augmented Reality (AR) agar membuat pembelajaran aksara Sunda menjadi lebih menarik dan interaktif. Pada aplikasi ini memiliki beberapa fitur yaitu menampilkan bentuk huruf aksara Sunda yang berupa objek 3D, kemudian fitur animasi cara menuliskan huruf aksara Sunda yang sesuai dengan kaidahnya, sejarah aksara Sunda, dan quiz untuk uji kompetensi. Ada total 53 huruf aksara Sunda yang dapat ditampilkan terdiri dari 23 animasi ngalagena, 10 animasi rarangken, 10 animasi angka, dan tujuh animasi swara. Aplikasi dibuat untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan kurikulum yang disesuaikan dari SMP Telkom Bandung, yang dapat digunakan pada smartphone android. Aplikasi ini membutuhkan kamera smartphone untuk memindai marker yang berupa kartu untuk memunculkan objek 3D aksara Sunda. Adapun fungsi dibuatnya aplikasi media pembalajaran aksara sunda sebagai berikut : 1. Sebagai media pembelajaraan aksara Sunda untuk sekolah menengah pertama. 2. Sebagai media pembelajaran yang interaktif yang interaktif bagi para siswa, dimana para siswa dapat memvisualkan aksara Sunda sehingga membuat kesan yang nyata. 3. Membantu siswa siswi sekolah menengah pertama menuliskan huruf aksara Sunda sesuai dengan kaidahnya. 4. Menginformasikan siswa siswi sekolah menengah pertama sejarah singkat tentang aksara Sunda.